Pj Bupati Mubar Survei Harga Sembako di Pasar Kambara

  • Bagikan
Pj Bupati Mubar, Bahri menyurvei harga sembako di Pasar Kambara. (Foto: Labulu)
Pj Bupati Mubar, Bahri menyurvei harga sembako di Pasar Kambara. (Foto: Labulu)

MUNA BARAT – Pj Bupati Mubar, Bahri menyurvei harga sembako di Pasar Kambara, Tiworo Kepulauan, Jumat, 8 Juli 2022. Survei tersebut untuk mengantisipasi kenaikan harga menjelang Hari Raya Iduladha yang jatuh di hari Minggu, 10 Juli 2022.

Hal ini dilakukan untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok dari ramainya pembeli sehingga tidak terjadi kelangkaan jelang hari raya.

Dalam peninjauan tersebut, ada beberapa bahan pokok yang ditemukan mengalami kenaikan harga, yakni bawang merah, bawang putih, tomat, ayam potong, telur dan minyak goreng.

Bawang merah mengalami lonjakan harga hingga mencapai Rp30 ribu/kg sedangkan tomat mengalami kenaikan sampai Rp10 ribu /kg.

Kenaikan harga tersebut, disebabkan adanya kelangkaan produk akibat curah hujan yang tinggi sehingga menyebabkan petani mengalami gagal panen.

  • Bagikan

Exit mobile version