DPPKB Baubau Mengeklaim Tak Menemukan Lansia Terlantar

  • Bagikan
Kepala DPPKB Baubau Ali Arham
Kepala DPPKB Baubau Ali Arham

“Maka sekali lagi kami cuma sebatas memberikan pembinaan kepada keluarganya saja, nanti di Posyandu mereka diukur kondisi kesehatannya dan lebih terpenting dari keluarganya tidak menelantarkan orang tua mereka,” pungkasnya.

Selain kegiatan pembinaan, penyuluhan dan pemantauan dilakukan, menurutnya, faktor kebiasaan masyarakat Buton yang menjadi penyebab hampir tidak ditemukan orang tua yang ditelantarkan di Baubau.

“Hal penting juga kita dapatkan kebiasaan orang-orang di Buton masih memberikan perhatian kepada orang tua mereka, jangan karena kita kita sudah sukses lantas menelantarkan orang tua, kan itu salah dan lebih-lebih lagi itu berdosa,” tandasnya.

Sekedar diketahui, saat ini bina keluarga Lansia yang dibentuk DPPKB tersebar di 43 kelurahan setiap kelurahan terdapat 5 orang bina keluarga Lansia, sedangkan kegiatan Posyandu Lansia satu bulan sekali dilaksanakan.(p5)

  • Bagikan

Exit mobile version