“Kita memiliki 17 PICU NICU, hanya saja seluruhnya belum bisa digunakan karena faktor pendukungnya belum terpenuhi. Kalau berfungsi semua maka ini bisa tekan angka kematian bayi,” bebernya.
Untuk itu, di tahun ini BLUD RSUD Baubau keciprat dana alokasi khusus (DAK) sebesar Rp 7 Miliar yang akan diperuntukan pengadaan alat-alat pendukung PICU NICU.
“Alhamdulillah kemarin kita sudah ada bantuan dari pusat. Nah itu yang akan kita maksimalkan, maka alat itu yang akan datang tetap harus dikuasai sama tenaga dokter menguasai alat itu yang berada di ruangan itu,” tandasnya.(p5)