O2SN Tingkat Nasional, Tiga Siswa SMAN 1 Baubau Wakili Sultra

  • Bagikan
Kepala SMAN 1 Baubau, Muhammad Radi foto bersama tiga siswanya yang akan bertanding di ajang O2SN tingkat nasional. (Foto Darno)
Kepala SMAN 1 Baubau, Muhammad Radi foto bersama tiga siswanya yang akan bertanding di ajang O2SN tingkat nasional. (Foto Darno)

PUBLIKSATU, BAUBAU – Tiga siswa SMAN 1 Baubau akan mewakili Sultra pada ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat SMA pada cabang olahraga Pencak Silat dan Karate. Mereka di antaranya, Ranelfi Rasya dan Nur Khafifa Rozalddin dari Cabor Pencak Silat dan La Ode Fasli Syahnasar Cabor Karate.

Prestasi ini bukan kali pertama diraih oleh SMAN 1 Baubau, namun sudah pernah diraih juga di tahun-tahun sebelumnya.

Kepala SMAN 1 Baubau, M Radi mengungkapkan kedua Cabor yang mewakili sekolah ini sebelumnya memusatkan pelatihannya di dalam lingkungan sekolah, namun ketika pandemi para atlet ini akhirnya kembali latihan ke perguruan masing-masing karena adanya larangan masuk sekolah.

“Sampai hari ini baru karate yang aktif di SMAN 1 Baubau, kalau Silat masih latihan di perguruannya masing-masing, dan ke depan semua akan kembali latihan di sini (sekolah, red) karena yang pasti yang dipertandingkan di O2SN akan kita tarik ke sekolah,” ungkapnya.

Radi mengungkapkan untuk mengembangkan potensi tersebut, pihaknya telah bekerja sama dengan para pelatih juga memberi kesempatan kepada siswanya serta memberikan sarana dan prasarana untuk para siswa dapat menyalurkan talentanya.

  • Bagikan

Exit mobile version