Siswa SMA 1 Baubau Peraih Medali di Porprov Bakal Dapat Tambahan Nilai

  • Bagikan
Kepala SMA Negeri 1 Baubau didampingi keempat siswanya yang berprestasi menerima kunjungan Ketua Persambi Sultra, Asrun Tandena.(foto murdin)
Kepala SMA Negeri 1 Baubau didampingi keempat siswanya yang berprestasi menerima kunjungan Ketua Persambi Sultra, Asrun Tandena.(foto murdin)

Menurutnya, prestasi yang diraih keempat siswanya itu tidak terlepas berkat dorongan, motivasi dari semua pihak.

“Itu tidak terlepas dukungan dari pelatihnya serta panitia. Sekolah hanya memberikan ruang, izin mereka untuk latihan kemudian sarana dan prasarana sekolah seperti matras dan itu kita dukung mereka,” ujarnya.

Radi juga menegaskan, pihak sekolah bakal memberikan bonus tambahan dalam bentuk nilai plus.

“Maksudnya nilai plus itu dibantulah nilai di sekolah terutama yang ada hubungan dengan yang diikuti misalnya olahraga atau nilai moralnya seperti nilai pendidikan Pancasilanya,” katanya.

Dalam kesempatan berbahagia itu disamping keempat siswanya mempersembahkan sejumlah medali, mantan Kepala SMA Negeri 2 Baubau merasa bersyukur mendapat kunjungan dari Ketua Persatuan Sambo Indonesia (Persambi) Sultra yakni Asrun Tandena.(p5)

  • Bagikan