KENDARI – Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) bersama Pemerintah Daerah (Pemda) Sultra berkomitmen meningkatkan pelayanan pertanahan bagi masyarakat.
Keseriusan ini kian nyata usai BPN Sultra melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) selama dua hari, yaitu tgl 18 dan 19 Mei 2022 di Claro Hotel Kendari yang dihadiri Gubernur Sultra, Ali Mazi. Termasuk Inspektur Jenderal Kementerian ATR/BPN, Dirjen Penetapan Hak dan Pendaftaran Tanah Kementerian ATR/BPN, Dirjen Penanganan Sengketa dan Perkara Pertanahan Kementerian ATR/BPN, Kapolda Sultra dan Kajati Sultra.
Kepala BPN Sultra, Andi Renald mengatakan bahwa kegiatan Rakerda bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan pertanahan dan ruang diwilayah Sultra guna mewujudkan visi Kementerian ATR/BPN yakni menjadi lembaga yang mengelola penataan ruang dan pertanahan yang terpercaya dan berstandar dunia yang diharapkan bisa tercapai di 2024.