Pinjaman PEN Pemkab Mubar Bakal Dibatalkan

  • Bagikan
Pj Bupati Mubar Bahri
Pj Bupati Mubar Bahri

MUBAR – Rencana pinjaman Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Pemerintah Kabupaten Mubar akan dibatalkan Pj Bupati Mubar, Dr Bahri.

“Di APBD Perubahan dana pinjaman PEN itu saya mau cabut. Kalau DPRD setuju anggaran PEN kita keluarkan. Tidak jadi kita minjam. Dari pada kita cicil selama 8 tahun, lebih baik dibatalkan saja,” ungkap Bahri.

Belum lama ini, DPRD Mubar bersama eksekutif, membahas alokasi dana pinjaman tersebut. Rencananya uang itu dipakai untuk pembangunan gedung RSUD dan pengaspalan beberapa ruas jalan.

“Kalau jadi pinjam, akan membenahi keuangan daerah. Kita harus membayar uang pokok, bunga, provisi, dan biaya pengelolaan. Ada empat item biaya yang kita keluarkan. Ditaksir hampir Rp. 30 M dalam 1 tahun,” sebutnya.

Katanya, dari postur APBD Mubar yang hanya Rp. 600 miliar, ruang fiskal untuk melakukan pinjaman sempit. Terlebih lagi tahun depan, diperhadapkan dengan banyak kegiatan yakni pembangunan perkantoran. Termasuk pemilihan presiden (Pilpres).

  • Bagikan