Kesbangpol Baubau Gelar Sosialisasi FKDM

  • Bagikan
Asisten l Setda Baubau, Tamsir Tamim membuka sosialisasi forum kewaspadaan dini masyarakat (FKDM) di salah satu hotel di Baubau, Kamis, 1/12. (Foto Murdin)
Asisten l Setda Baubau, Tamsir Tamim membuka sosialisasi forum kewaspadaan dini masyarakat (FKDM) di salah satu hotel di Baubau, Kamis, 1/12. (Foto Murdin)

BAUBAU – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Baubau menggelar sosialisasi forum kewaspadaan dini masyarakat (FKDM) di salah satu hotel di Baubau, Kamis, 1/12.

Kegiatan mengusung tema “optimalisasi peran FKDM dalam meningkatkan cegah dini terhadap ancaman tantangan, hambatan dan gangguan-gangguan di Kota Baubau”.

“Sehingga ini perlu ada forum yang bisa menjembatani apabila terjadi masalah-masalah yang akan mengganggu stabilitas daerah maupun stabilitas bangsa,” kata Asisten l Setda Baubau, Tamsir Tamim usai membuka acara.

Menurut mantan Kadis Damkar ini, berdasarkan gambaran peta yang ada potensi-potensi konflik sering kali terjadi di beberapa daerah dan potensi itu terlihat di Baubau. Hanya saja masih skala kecil.

  • Bagikan