Tokoh Kepulauan Buton, La Ode Basir: Sultra Perlu Tina Nur Alam untuk Sejahtera yang Merata

  • Bagikan
BAHTERAMAS BERLAYAR KEMBALI: La Ode Basir bersama Nur Alam, Sjafei Kahar (SK), dan Tina Nur Alam (TNA) saat menghadiri acara Pamitan yang Tertunda di Kotamara, Kota Baubau, beberapa waktu lalu.(IST)

Ketiga, dukungan besar dari masyarakat Kepulauan Buton juga dipengaruhi oleh kehadiran tokoh-tokoh masyarakat setempat. Mereka melihat bahwa program Bahteramas Berlayar Kembali akan membawa manfaat jangka panjang bagi Sultra. Mereka juga berharap Tina dapat melanjutkan warisan positif yang telah dibangun Nur Alam.

Dukungan itu nyata adanya. Dalam safari “Pamitan yang Tertunda” di Kabupaten Muna, misalnya, ribuan warga menyambut Tina dan Nur Alam dengan penuh harapan. Siti, seorang warga Desa Watupute, mengungkapkan bahwa Tina adalah harapan mereka untuk membawa perubahan yang lebih baik. “Kami ingin program Bahteramas kembali dijalankan karena sangat membantu kami selama ini,” ujar Siti dengan mata berkaca-kaca.

Warga lainnya seperti La Ode Agus dari Muna Barat mendukung penuh pencalonan Tina Nur Alam. Ia percaya Tina akan melanjutkan keberhasilan program Bahteramas dan membawa kemajuan bagi daerah mereka. Rusli, seorang petani di Muna, berharap Tina dapat memperbaiki infrastruktur pertanian sehingga hasil panen bisa lebih mudah didistribusikan.


Sementara Nurbaya, seorang pedagang pasar, berharap peningkatan fasilitas pasar dan infrastruktur jalan agar aktivitas perdagangan yang dijalani sehari-hari lebih lancar.

Menjawab harapan warga, Tina menegaskan bahwa Bahteramas Berlayar Kembali bukan hanya slogan tetapi komitmen untuk terus membangun dan memajukan Sulawesi Tenggara. Ia akan berfokus pada pembangunan infrastruktur seperti jalan, jembatan, dan pelabuhan serta menjadikan Sultra pusat ekonomi maritim di Indonesia Timur. “Bersama kita akan membangun pelabuhan-pelabuhan modern, mengembangkan industri perikanan, dan meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di bidang maritim. Semua ini akan menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Tina. [p20/iwn ]

  • Bagikan