BUTONPOS.BAUBAU-Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas llA Baubau kembali melaksanakan program pelayanan kesehatan yang bertajuk Perawatan Menjemput Lansia (Permen Lansia) dan Kontrol Keliling Kesehatan (Trolingkes), Jumat (18/7).
Program Permen Lansia dan Trolingkes tersebut sebagai bentuk komitmen Lapas Baubau memberikan pelayanan kesehatan yng merata dan responsif kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).
Kepala Lapas Kelas llA Baubau, Tubagus M. Chaidir mengatakan, kegiatan dilaksanakan oleh tim perawat Lapas yang menyasar WBP Lansia, dewasa, hingga anak, sebagai bagian dari rutinitas pemantauan kondisi kesehatan di dalam Lapas.
“Pemeriksaan diawali dengan anamnesa (penggalian keluhan kesehatan) dan pemeriksaan tanda-tanda vital, seperti tekanan darah dan denyut nadi, yang dilakukan langsung di kamar Lansia (blok bawah),” ujarnya.