La Ode Ahmad Monianse Meninjau Banjir di Bungi

  • Bagikan
Warga Bungi menyelamatkan diri dari banjir. (Foto: Suari)
Warga Bungi menyelamatkan diri dari banjir. (Foto: Suari)

BAUBAU – Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse meninjau beberapa titik lokasi banjir di Kecamatan Bungi, yakni Kelurahan Liabuku, Kelurahan Waliabuku dan Kelurahan Ngkaring-Karing, Jumat (24/6). 

Banjir diduga disebabkan buruknya sistem drainase di lokasi tersebut ditambah dengan adanya penebangan pohon di kawasan hutan mengakibatkan banjir yang cukup parah, di saat hujan deras selama beberapa hari ini berturut-turut siang dan malam mengakibatkan air meluap dan menggenangi rumah warga.

Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse mengatakan, selain sistem drainase yang buruk di tiga wilayah Kelurahan Liabuku, Kelurahan Waliabuku dan Kelurahan Ngkaring-Karing, tiga daerah tersebut memang daerah rendah. “Karena itu, wilayah ini sering mengalami banjir ketika hujan lebat,” katanya.

Kata dia, untuk mengatasi banjir, tidak bisa dengan cepat, karena banyak hal yang harus dilakukan, mulai dari gunung hingga ke pemukiman warga, termasuk kedisiplinan hal dalam pengolahan hutan.

“Setelah kita lihat dan analisa tadi memang masalahnya di drainase, adanya penebangan pohon secara liar di lokasi hutan yang ada di ketinggian rumah warga, dan memang wilayah sini itu rendah makanya sering banjir,” kata orang nomor satu di Kota Baubau ini.

  • Bagikan