Baubau Bakal Miliki Rumah Stunting, Monianse: Laporan Langsung Ditangani

  • Bagikan
La Ode Ahmad Monianse
La Ode Ahmad Monianse

BAUBAU – Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau menilai rencana hadirnya rumah stunting di Kota Baubau semakin mempermudah akses layanan kepada masyarakat.

“Memang ini dari PKK akan membuat rumah stunting. Ini sebenarnya merupakan sebuah strategi mendekatkan layanan kepada sasaran, jadi kalau ada laporan tentang adanya kasus stunting cepat ditangani,” ucap Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse kepada awak media di halaman Rujab Wali Kota, Selasa 2/8.

Kata Monianse, rumah stunting selain mendekatkan pelayanan kepada sasaran, disamping itu akan adanya penyuluhan-penyuluhan karena sesungguhnya kasus stunting ini kalau sudah terjadi itu akan melekat seumur-umur.

“Sehingga memang kita harus menghadangnya karena jangan sampai terjadi karena orang kalau sudah stunting bawaannya seumur hidupnya. Misalnya dia lahir dengan kondisi tubuh pendek yang tidak wajar, berat badan kurang dan mungkin dia idiot karena pengaruh kurang gizi,” katanya.

Politisi PDI Perjuangan ini juga menilai, kasus stunting tersebut merupakan multi sektor karena penyebabnya tidak hanya masalah penanganan kesehatan namun manyangkut kondisi kehidupan masa awal seribu hari.

“Sejak konsepsi terjadinya janin kalau kondisi psikologi ibunya, kondisi gizi ibunya dan kondisi status kesejahtraannya maka itu akan berpengaruh,” jelasnya.

  • Bagikan