Dokter Lukman Terpilih Sebagai Ketua IPSI Baubau

  • Bagikan
Ketua IPSI Baubau memberikan sambutan di acara Muskot V IPSI Baubau. (Foto Murdin)
Ketua IPSI Baubau memberikan sambutan di acara Muskot V IPSI Baubau. (Foto Murdin)

BAUBAU – Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Baubau kini dijabat dr Lukman masa periode 2022-2026. Pengangkatan tersebut usai pelaksanaan Musyawarah Kota (Muskot) IPSI V digelar di gedung Skopma Kelurahan Wajo, Sabtu 20/8.

Dokter Lukman menjadi kandidat tunggal dan tidak memiliki saingan.

“Jadi untuk kandidat yang lulus berkas itu di tingkat IPSI Provinsi itu cuma satu yaitu dr Lukman, sehingga secara tidak langsung terpilih sebagai Ketua IPSI Baubau,” kata Rusdin selaku Ketua Pimpinan Sidang di gedung Skopma, Sabtu, 20/8.

Dikatakan, Musyawarah Kota (Muskot) IPSI V dan dilanjutkan pemilihan Ketua IPSI Baubau diikuti 10 perguruan dari 16 perguruan.

“Untuk perguruan sendiri yang sempat hadir dalam musyawarah sekitar 10 dari 16 perguruan sehingga yang memberikan mandat tadi sehingga ketua lahir ketua terpilih sekitar perguruan, dan ini sudah sesuai tata tertib,” katanya.

  • Bagikan