Ribuan Pasukan Gabungan Siap Mengamankan Kunker Jokowi di Kepton

  • Bagikan
Pasukan gabungan dari TNI-POLRI menggelar apel pengamanan VVIP rencana kunjungan kerja Presiden RI Ir. H. Joko Widodo di Kepulauan Buton (Kepton), Sulawesi Tenggara pada Selasa (27/9/2022). Apel ini digelar di Lapangan Lembah Hijau, Kota Baubau, Minggu (25/9) sore. (Foto Agusrin)
Pasukan gabungan dari TNI-POLRI menggelar apel pengamanan VVIP rencana kunjungan kerja Presiden RI Ir. H. Joko Widodo di Kepulauan Buton (Kepton), Sulawesi Tenggara pada Selasa (27/9/2022). Apel ini digelar di Lapangan Lembah Hijau, Kota Baubau, Minggu (25/9) sore. (Foto Agusrin)

BAUBAU – Pasukan gabungan dari TNI-POLRI menggelar apel pengamanan VVIP rencana kunjungan kerja Presiden RI Ir. H. Joko Widodo di Kepulauan Buton (Kepton), Sulawesi Tenggara pada Selasa (27/9/2022). Apel ini digelar di Lapangan Lembah Hijau, Kota Baubau, Minggu (25/9) sore.

Apel ini juga melibatkan unsur Satpol PP, Pemadam Kebakaran, Kesehatan, Basarnas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Dinas Perhubungan.

Gelar apel pasukan gabungan yang dipimpin Panglima Kodam XIV/Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Dr Totok Imam Santoso, S.I.P., S. Sos., M. Tr. (Han) melalui Komandan Korem 143 Haluoleo Kendari Brigjen TNI Yufti Senjaya ini dilaksanakan dalam rangka pengecekan dan pemberian tugas serta tanggungjawab, agar dalam pelaksanaan tugas pengamanan semua pasukan bisa dijalankan secara maksimal.

Ikut dalam apel ini Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse.

Sebanyak kurang lebih 2 ribu pasukan TNI-Polri akan disiagakan untuk mengamankan kunjungan presiden ini. Ribuan pasukan pengamanan itu akan disebar di Kota Baubau, Kabupaten Buton dan Buton Selatan.

Dalam amanatnya, Panglima Kodam XIV/Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Dr Totok Imam Santoso, S.I.P., S. Sos., M. Tr. (Han) yang dibacakan Komandan Korem 143 Haluoleo Kendari Brigjen TNI Yufti Senjaya menjelaskan pelaksanaan apel gelar pasukan ini pada hakekatnya adalah untuk melihat secara langsung kesiapan pasukan TNI dan Polri beserta unsur lainnya yang akan bertugas untuk mengamankan kunjungan kerja Presiden RI, dengan harapan agar seluruh agenda kegiatan selama kunjungan dapat terlaksana dengan aman, tertib dan lancar.

Pengecekan kesiapan pasukan seperti ini sangat penting karena kunjungan Presiden RI ke daerah ini adalah tugas dan tanggung jawab kita bersama, sehingga kita harus berbuat secara optimal. Dalam hal ini, seluruh prajurit TNI-Polri dan satuan tugas pendukung pengamanan WIP lainnya, harus benar-benar melaksanakan tugas masing-masing dengan penuh rasa tanggung jawab.

  • Bagikan