Buka Kegiatan Raimuna ke III, Gubernur Sultra Harap Pramuka Kreatif dan Kekinian

  • Bagikan
Perkemahan Raimuna Daerah (Raida) ke III tingkat Sulawesi Tenggara resmi dibuka Abdul Rahim, selaku Staf Khusus Gubernur Sultra mewakili Gubernur Sultra, Ali Mazi selaku Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) di Bumi Perkemahan Samparona, Kota Baubau, Senin (17/10/2022). (Foto Darno Ufatma)
Perkemahan Raimuna Daerah (Raida) ke III tingkat Sulawesi Tenggara resmi dibuka Abdul Rahim, selaku Staf Khusus Gubernur Sultra mewakili Gubernur Sultra, Ali Mazi selaku Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) di Bumi Perkemahan Samparona, Kota Baubau, Senin (17/10/2022). (Foto Darno Ufatma)

Dalam kegiatan Raida III ini, peserta akan dibekali pengetahuan dan keterampilan global yang berkembang saat ini seperti kewirausahaan, literasi keuangan, sosial media, konten kreator, dengan tetap menonjolkan jati diri pramuka yang mandiri, tangguh, disiplin dan berkarakter.

“Seorang pramuka harus berani melakukan inovasi dan terampil dalam menggunakan teknologi secara positif. Hal terpenting yang harus diingat bahwa seorang pramuka harus cinta tanah air, selalu menolong sesama dan takwa kepada Tuhan yang Maha Esa,” tambahnya.

Perkemahan ini diikuti sebanyak 15 kwartir cabang (Kwarcab). Sementara Kwarcab Konawe Kepulauan dan Wakatobi tidak mengirimkan kontingen.

Jumlah keseluruhan warga perkemahan berjumlah 1.108 orang, terdiri dari 750 perserta, panitia dan sangga kerja 100 orang, pembina pendamping 58 orang, dan tim pendukung unsur kontingen sebanyak 200 orang.

Upacara pembukaan sempat diwarnai hujan, namun tidak berlangsung lama. Sejumlah atraksi, tarian kolosal dan penampilan Marching Band turut memeriahkan upacara pembukaan. (*)

  • Bagikan