Dinsos Baubau Belum Selesai Salurkan Bansos BBM

  • Bagikan
Presiden Jokowi membagikan bantuan kepada warga Baubau. (Foto Biro Pers Sekretariat Presiden)
Presiden Jokowi membagikan bantuan kepada warga Baubau. (Foto Biro Pers Sekretariat Presiden)

BAUBAU – Dinas Sosial (Dinsos) Kota Baubau memperpanjang masa penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) tunai subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM). Sebabnya, masih ada sekira 30 orang belum mengambil bantuan itu.

“Sebenarnya penyalurannya berakhir Sabtu 22 (Oktober) kemarin. Tapi, masih ada 30-an belum datang ambil. Jadi kita menunggu saja dulu sampai minggu ini,” kata Kabid Penangangan Kemiskinan dan Pemberdayaan Dinsos Baubau, LM Muhammad Arfan Amilu dikonfirmasi di kantornya, Senin (24/10).

Menurut dia, 30 calon penerima Bansos BBM itu tersebar hampir di beberapa kelurahan se-Kota Baubau. Mereka adalah para ojek dan sopir angkutan yang diusulkan pemerintah kelurahan masing-masing.

“Calon penerima Bansos BBM ini sopir dan ojek, kalau pengusaha angkutan umum tidak dapat. Kalau sampai minggu ini mereka tidak datang lagi, maka kita akan undang lurah-nya, kita tanyakan kenapa orang-orang yang diusulkan tidak datang, ini ada apa,” ujarnya.

Lebih jauh, jelas dia, mekanisme penentuan penerima Bansos BBM ini dimulai dari usulan pemerintah kelurahan. Lalu, pihaknya melakukan verifikasi dengan cara mengecek Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Keluarga (KK) nama-nama calon penerima itu.

  • Bagikan