Pemkot Baubau Berupaya Maksimal Sebagai Tuan Rumah Porprov Sultra

  • Bagikan
Ketua Tim Kesehatan Porprov Baubau, dr Lukman. (Foto Murdin)
Ketua Tim Kesehatan Porprov Baubau, dr Lukman. (Foto Murdin)

BAUBAU – Sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XIV Sultra untuk wilayah Baubau, Pemerintah Kota Baubau akan berupaya membuat kontingen merasa nyaman dan puas atas layanan yang diberikan. Termasuk layanan kesehatan.

Hanya saja, menurut dr Lukman selaku Ketua Tim Kesehatan Porprov di Kota Baubau, untuk atlet Porprov Sultra yang tidak bisa menunjukan kartu kepesertaan Badan Pengelolaan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan baik peserta mandiri maupun Penerima Bantuan Iuran (PBI) akan dikenakan biaya layaknya pasien umum.

“Atlet-atlet yang tidak bisa menunjukan jaminan kesehatan misalnya kartu kepesertaan BPJS dalam waktu 3 kali 24 jam itu tetap akan dikenakan sewa atau tarif layanan sebagaimana pasien umum,” kata dr Lukman ditemui di kantor Dinkes, kemarin.

“Tetapi jika mereka memiliki jaminan kesehatan dari daerah asal itu bisa gratis pelayanannya. Jadi SOP kita atur seperti itu,” sambungnya.

Di sisi lain, Lukman menjelaskan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang akan diterapkan saat pertandingan Porprov kepada seluruh atlet.

“Jadi SOP itu jika terjadi kecelakaan atau musibah di tempat pertandingan maka akan ditangani tim kesehatan yang ada di daerah tersebut, tim kesehatan tetap memberikan laporan ke media center dan langsung mengarahkan ke Puskesmas terdekat untuk dilakukan penanganan,” jelasnya.

  • Bagikan