Ratusan Mahasiswa Unidayan Menjalani Wisuda Sarjana dan Pascasarjana

  • Bagikan
BAHAGIA: Suasana pelaksanaan wisuda mahasiswa Unidayan di gedung Baruga La Ode Malim, Senin (12/12). (FOTO ASMAR)
BAHAGIA: Suasana pelaksanaan wisuda mahasiswa Unidayan di gedung Baruga La Ode Malim, Senin (12/12). (FOTO ASMAR)

BAUBAU – Universitas Dayanu Ikhsanuddin (Unidayan) menggelar wisuda program Sarjana (S1) ke-46 dan program pascasarjana (S2) ke-25 tahun ini. Dalam kegiatan wisuda itu, diikuti sebanyak 583 wisudawan dan wisudawati di gedung Baruga La Ode Malim Unidayan, Senin (12/12).

Rektor Unidayan Baubau, Ir LM Sjamsul Qamar mengungkapkan, 583 wisudawan itu terdiri dari 541 program Sarjana dan 42 pascasarjana. Kata dia, 80 dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), 195 dari FKIP, 67 dari Fakultas Ekonomi dan 7 dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.

Dikatakan pula, selain itu Fakultas Hukum 40 , Fakultas Teknik 98, Fakultas Kesehatan Masyarakat 47, Fakultas Pertanian 7. Lanjut dia, adapun IPK tertinggi diraih oleh Erwin MSi dengan nilai 3,94 dari program pascasarjana dan Aditya Mukmin SPd dengan nilai 3,96 dari program Sarjana.

“Selamat atas keberhasilan anda (wisudawan, red), izinkan saya mewakili civitas akademik menyampaikan terima kasih kepada orang tua anda yang sudah memberikan kepercayaan untuk mendidik putra-putrinya. Kepercayaan ini akan terus kami pegang,” ucap Sjamsul Qamar dalam sambutannya di gedung Baruga La Ode Malim Unidayan.

  • Bagikan