Lapak Jualan di Pasar Wameo Rusak Akibat Cuaca Ekstrem

  • Bagikan
Sejumlah lapak jualan _Parende_ (makanan khas Buton) di sekitar Pasar Wameo Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) rusak parah akibat dihantam cuaca ekstrem yang terjadi pada Sabtu malam hingga 25 Desember dini hari. (Foto Darno Ufatma)
Sejumlah lapak jualan _Parende_ (makanan khas Buton) di sekitar Pasar Wameo Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) rusak parah akibat dihantam cuaca ekstrem yang terjadi pada Sabtu malam hingga 25 Desember dini hari. (Foto Darno Ufatma)

BAUBAU – Sejumlah lapak jualan Parende (makanan khas Buton) di sekitar Pasar Wameo Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) rusak parah akibat dihantam cuaca ekstrem yang terjadi pada Sabtu malam hingga 25 Desember dini hari.

Cuaca ekstrem berupa angin kencang dan ombak ini terjadi di Pasar Wameo sekitar pukul 22.30 Wita hingga pukul 03.33 dini hari. Terlihat banyak lapak pedagang yang di pinggir pantai rusak akibat gelombang pasang.

Pantauan media ini, banyak pedagang yang mengamankan barang dagangannya sejak dini hari mengantisipasi cuaca semakin memburuk. Gelombang pasang tersebut mengakibatkan area Pasar Wameo terendam banjir rob. Banjir ini masuk hingga area pasar ikan.

  • Bagikan