BUTONPOS, PASARWAJO – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) Tematik Unidayan Angkatan VII Unidayan dibawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan, Iip Irawan Hisanudin bersama pemuda desa Barangka, Kecamatan Kapuntori Kabupaten Buton melakukan penanaman ratusan bibit durian di Desa Barangka Senin, (6/3/2023).
Dalam kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Desa Barangka Suharman, Tokoh Masyarakat Kapontori, Tokoh Agama dan Mahasiswa KKL STAI YPIQ Baubau.
Dalam Sambutannya Kepala Desa Barangka Suharman, mangajak anak muda menanam untuk dinikmati di masa depan ia nenyebutkan menanam pohon banyak sekali manfaatnya selain mendaptkan pahala juga memperkuat ketahanan pangan dan ekonomi desa.
“Saya berpesan kepada mahasiswa dan pemuda kalau masih punya lahan di kampung gunakanlah untuk menanam mumpung masih muda tidak ada ruginya karena itu untuk masa depan. Desa Barangka ini sebagai langkah awal untuk mendorong pemuda semua untuk diaplikasikan di Desa masing-masing,” ungkapnya.