Belum Lama Ditinjau Gubernur Ali Mazi, Jalan Lingkar Rusak Diterjang Air

  • Bagikan

BUTONPOS, BAUBAU – Jalan Lingkar di Kota Baubau yang menghubungkan Kecamatan Betoambari kelurahan Sulaa dengan Kecamatan Sorawolio, dengan Kecamatan Bungi, Kota Baubau, Provinsi Sulawesi Tenggara yang belum lama di tinjau Gubernur Sultra Ali Mazi kini rusak di terjan air hujan yang yang menyebabkan timbulnya aliran air kali yang mengikis jalan lingkar di Kelurahan Waborobo dan Kelurahan Karya Baru Kecamatan Sorawolio. Rabu (10/5/2023)

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Baubau Abdul Karim, S.Pd melalui sekertarisnya La Ode Nasrun mengatakan kalau kerusakan terlihat mulai dari arah Kelurahan Waborobo dekat jembatan batu popi dan arau melewati jembatan dan titik kedua jalan lingkar menuju Kecamatan Sorawolio mengalami kerusakan jalan akibat hujan deras dan luapan air kali yang mengikis pingir pondasi jalan sehingga terjadi jalan mengalami kelongsoran,”katanya.

La Ode Nasrun, sehingga untuk menangulangi sementara agar jalan lingkar itu bisah di gunakan warga,maka pihaknya menganjurkan kepada kontraktor agar di buatkan jalan darurat dulu,”Mereka harus buat jalan dadurat dulu sambil membenahi struktur jalan yang rusak,”tutur sekdin PU Kota Baubau ini.

Berdasarkan hasil tinjauan Wali Kota Baubau dan kepala Dinas PU menyarankan agar pihak pekerja mengunakan beroncong, agar air yang ada di bawah jalan tidak terhalang dan tetap mengalir biar badan jalan tetap aman,”Karena lokasi jalan yang rusak itu dekat dengan aliran air kali, hal ini baru dasar pemikiran awal yang harus dilakukan, tergantun nanti bagaimana metode konsultan dan penyedia karena ini masih tangungjawabnya,”kata sekdin PU Baubau ini.

“Kita sudah rapatkan bersama, antara Pemerintah dan pihak penyangga dalam hal ini konsultan bersama Penyedia, dan mereka sudah siap untuk melakukan langka perbaikan dalam waktu satu atau dua hari ini,”tambahnya

  • Bagikan