Lurah Kaobula Curhat ke Pj Wali Kota, Rumah Makan Menjamur di Kotamara

  • Bagikan

Bahkan, Ia langsung menelepon salah satu kepala OPD agar menyiapkan personilnya di Kelurahan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat meskipun tidak setiap hari. Namun ada waktu-waktu tertentu yang disiapkan oleh OPD untuk memberikan pelayanan publik kepada masyarakat secara langsung.

Dirilis akun Fb Pemkot Baubau, Ia mengapresiasi festival kuliner tradisional yang sukses digelar warga dengan bekerja bersama plus agenda lain. Bahkan, Rasman menanyakan ke warga terkait pelaksanaan festival kuliner tradisional digelar.

Ditempat yang sama, Pj Wali Kota juga mendengarkan uneg-uneg dari Lurah Kaobula Anwar Nadimin yang hadir pada dialog tersebut. Terutama terkait pembangunan rumah warga diseputaran kota mara yang dulunya merupakan laut.

Termaksud pembangunan tempat-tempat usaha seperti rumah makan di lokasi Kotamara yang menjamur. Apalagi, Lurah sekarang tidak punya kewenangan membuat izin usaha. Tapi kalau ada persoalan selalu Lurah yang disalahkan.

Mendengar hal ini, Pj Wali Kota Baubau memerintahkan Camat Batupoaro Muh Ikbal untuk menindaklanjuti dan melaporkan hasilnya.(Fb Pemkot/iwn)

  • Bagikan