“Tiga venue itu untuk persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Kota Baubau. Semua biaya pembangunannya ditanggung APBD Provinsi Sultra melalui Dinas Cipta Karya. Sedangkan, venue-venue lainnya itu ditanggung APBD Kota Baubau,” ujarnya.
Pun Maaruji menceritakan perjuangan pihaknya meyakinkan Pemprov Sultra untuk menyokong pembangunan tiga venue tersebut. Untungnya, Dinas Cipta Karya Provinsi Sultra merespon positif tawaran tersebut mengingat Kota Baubau menjadi tuan rumah Porprov tahun ini.
“Jadi, semua anggaran olahraga ini tidak lagi melalui aplikasi Krisna (Kemenpora). Kita diarahkan ke provinsi masing-masing untuk pembangunan sarana dan prasarana olahraga di kota dan kabupaten. Jadi, untuk mendapatkan tiga paket itu koordinasinya dengan Dinas Cipta Karya,” katanya.(exa)