Halalbihalal dan Tertunda Nur Alam. 3 Jam, 3500 Kupon Ludes

  • Bagikan
Ibrahim Marsela

BARU dibuka selama tiga jam, sebanyak 3500 kupon jalan sehat Halalbihalaldan Pamitan Tertunda Gubernur Sultra periode 2008-2013/2013-2018, Dr H Nur Alam dan Dra Tina Nur Alam, ludes.

Pembagian kupon bertempat di Kedai Kopi Universitas Muslim (UMU) Buton, Senin (22/4) lalu.

H Ibrahim Marsela, Ketua Panitia acara menjelaskan, dalam rangka halalbihalal dan pamitan Gubernur Sultra periode 2008-2013/2013-2018 yang tertunda, salah satu iven adalah jalan sehat dan senam kolaborasi di Kotamara Baubau yang direncanakan diikuti 6000 peserta.

“Hari Minggu, 28 April. Baru tiga jam kita buka pendaftaran kupon, sudah 3500 peserta mengambil kupon. Direncanakan kurang lebih 6000 kupon. Dan pada saat gerak jalan sehat, semua peserta membawa kuponnya. Kuponnya ditukar dengan baju kaos untuk jalan sehat dan senam kesegaran kolaborasi,” jelas Ketua Yayasan Pendidikan Indonesia Kepulauan Buton sekaligus Pendiri UMU Buton ini.

Wakil Wali Kota Baubau pertama ini menjelaskan, hadiah utama sepeda motor, hadiah hiburan lainnya 100 kulkas, 100 tv, 30 sepeda, dan lain sebagainya.

“Dalam kaitan dengan jalan sehat, ini mengajak untuk hidup sehat kepada masyarakat Kota Baubau disamping didalamnya ada unsur hiburan dan rekreasi,” ujarnya.

“Oleh sebab itu, diimbau kepada seluruh masyarakat Kota Baubau yang mendapatkan kupon pada saat jalan sehat untuk ikut hadir dan berpartisipasi dalam rangkaian acara halalbihalal dan pamitan yang tertunda Gubernur Sultra, Bapak Dr H Nur Alam,” sambung Ibrahim.

  • Bagikan