Pendaftar di BLUD RSUD Kota Baubau Tiga Kali Lipat, dr Sadly Salman: Pengumuman 20 Januari

  • Bagikan

Terkait CAT, penilaian dilakukan secara obyektif. Pihak BLUD RSUD Baubau menggunakan pihak ketiga, bekerjasama dengan Politeknik Baubau.

Sadly menambahkan, pihaknya mengadakan penerimaan karena adanya BLUD kekurangan tenaga. “Kami butuh beberapa tenaga, sementara yang ada ini masih banyak tenaga honorer biasa, jadi kami akan mengikat dia sebagai pegawai BLUD,” tukasnya seraya menerangkan akan digaji dari penghasilan Rumah Sakit.

Apakah ada kaitannya dengan peningkatan status RSUD? “Betul, diamanatkan lembaga akreditasi, kami yang bekerja disini harus tersertifikasi dan merupakan pegawai yang dikontrak secara sah oleh rumah sakit. Jadi bukan karena mereka magang atau dengan sukarela, karena yang diharapkan oleh mereka adalah sertifikatnya yang dapat dipegang agar mereka bisa mempunyai tanggung jawab saat melakukan pelayanan,” jawab Sadly.

“Kami dari rumah sakit mencari yang terbaik,” kuncinya.(iwn)

  • Bagikan